Girly Pink Hijab

Wednesday, October 27, 2010
Assalamu'alaikum

Minggu lalu, saya memakai outfit ini ke rumah kakak saya ditemani oleh suami. Kami merayakan ulang tahun abang ipar saya. Karena ini adalah acara kumpul santai keluarga, jadi saya memilih pakaian casual yang simple. Saya memadukan abu dan pink. menurut saya abu dan pink sangat sesuai untuk dipadukan kalau ingin memberikan kesan lembut. Saya tinggal menambahkan sepatu dengan warna pink agar serasi. Bagaimana menurutmu, apakah sesuai?




Wassalamu'alaikum

Bluish Semi-Formal Dress

Assalamu'alaikum

Beberapa hari yang lalu, saya mengenakan dress ini untuk menghadiri pengajian muslimah di masjid Universitas Indonesia, Depok. Saya memilih gaya dress semi formal untuk menghadirinya.




Saya sangat suka dengan outfit seperti ini. Maxi dress dipadankan dengan luaran. Untuk maxi dress, saya suka mengenakan yang bermotif untuk memberikan kesan tubuh yang lebih proporsional. Saya memilih blazer sebagai luaran untuk memperlihatkan kesan semi formal. Untuk pilihan warna hijab, saya warna yang tidak terlalu sama dengan warna dressnya. Karena maxi dressnya memiliki sedikit warna coklat, jadi saya pilih hijab warna coklat. gaya hijab yang saya pakai sangat sederhana, yang pada umumnya dipakai orang di Indonesia. Jangan lupa untuk memanjangkan hijab sampai dibawah dada seperti yang dianjutkan syari'at.

Wassalamu'alaikum

Islam and Clothing

Tuesday, October 19, 2010
Assalamu'alaikum


Apakah Islam juga mengatur kaidah berbusana? 
Islam tidak hanya mengatur hubungan antara manusia dan tuhannya, tapi juga mengatur hubungan atar umat manusia. Islam bahkan mengatur segala aspek tentang hidup manusia, termasuk mengatur kaidah berbusana. Karena permasalahan busana sangat penting dan sensitif. Di dalam Al-Qur'an surat Al-A'raf 7: 26-27, Allah Swt. bersabda:

"Hai anak-anak Adam! Sesungguhnya Kami telah menurunkan kepada kamu pakaian untuk menutupi auratmu dan pakaian indah untuk perhiasan. Dan pakaian takwa itulah yang paling baik. Yang demikian itu adalah sebagian dari tanda-tanda kekuasaan Allah, supaya mereka ingat."

"Hai anak-anak Adam! Janganlah kamu dapat ditipu oleh syaitan sebagaimana telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, ia menanggalkan pakaian keduanya unuk melihatkan kepada keduanya auratnya. Sesungguhnya dia (syaitan) dan kaumnya dapat melihatmu dari tempat yang kamu tidak dapat melihat mereka. Sesungguhnya Kami jadikan syaitan-syaitan itu pemimpin-pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman."


Dua versi ayat inilah yang menjelaskan tentang kaidah berbusana dalam Islam. jadi, apakah kamu masih ragu untuk mengenakan hijab secara benar?

Wassalamu'alaikum

Kinds of Hijab in The World

Thursday, October 14, 2010
Assalamu'alaikum

Hijab dan Niqab
Di Mesir, jilbab atau scarf terbagi dalam dua jenis, Hijab dan Niqab. Hijab adalah scarf yang menutupi kepala, sedangkan Niqab adalah sejenis topeng jubah yeng tertutup. Trend mengenakan scarf semakin bertumbuh pesat sejakal awal 1980-an.

Kiri: Hijab - Kanan: Niqab

Gina
Gina adalah scarf bagi wanita Badui Rashidi, di negara Sudan. Gina digunakan untuk seorang wanita yang sudah menikah. Bentuknya tebal, bagian bawah lebih besar dari bagian atas. Bagian bawah untuk menutupi bahu, dada, dan punggung. Ujung atasnya menyempit melekat erat di sekitar wajah. Sisi belakang ujung atasnya melekat pada atas kepala. Bagian lain dari ujung atas ditarik di seluruh wajah, tepat di depan dagu. Bagian bawah dagu longgar dapat ditarik ke atas, sehingga menutupi hidung dan mulut. Beberapa versi dihiasi dengan ratusan manik-manik yang mengelilingi wajah.

Gina

Sitara
Sitara adalah tradisional scarf wanita Afganistan. Digunakan ketika berpergian ke luar rumah. Bentuknya yang dari katun berukuran besar menutupi kepala dan tubuh. Ada satu lapisan kain yang menutupi dan melindungi muka dari angin, dan terdapat celah-celah lubang untuk melhat. 

  Sitara

Scarf segi empat

Kain scarf segi empat adalah bahan kain yang paling banyak digunakan di seluruh dunia sebagai kerudung. Banyak muslimah mengenakan scarf segi empat karena sangat mudah digunakan dan terlihat sederhana. Muslimah yang mengenakan scarf segi empat tersebar di negara Indonesia, Malaysia, Turki, Iran, dan beberapa negara di Eropa.

scarf segi empat versi Turki

scarf segi empat versi Iran

scarf segi empat versi Indonesia.

Wassalamu'alaikum

Visual Branding

Tuesday, October 12, 2010
Assalamu'alaikum

Beberapa yang saya pelajari dari branding dan fotografi, yakni sebuah ilmu yang mampu menerjemahkan karakter fashion yang mau kita tampilkan. Desain grafis, fotografi, dan ilustrasi yang keren bisa membuat ide fashion-mu menjadi lebih artistik dan selalu diingat. KIVITZ menggunakan warna ungu sebagai identitas warnanya yang merepresentasikan elegan untuk menguatkan brand.  




Wassalamu'alaikum

Introduction

Monday, October 11, 2010
Assalamu'alaikum

Terima kasih sudah mengunjungi blog kami! Ini adalah blog pertama saya, jadi setiap masukan sangat-sangat kami hargai!

Sebelum memulai blog ini, izinkan saya memperkenalkan diri. Nama saya Fitri Aulia. Saya dari Depok, Jakarta Barat, Indonesia. Saya berumur 22 tahun. Dan saya sangat bahagia menjadi istri Mulky Aulia, seorang dosen dan desainer grafis.

Saya mengenakan hijab sejak November 2008. Saya sangat suka fashion sejak dulu. Dan saya berpikir tidak ada halangan bagi seorang muslimah untuk mengekspresikan dirinya lewat fashion. Tapi tentunya kita harus ingat tentang prinsip yang telah Allah gariskan tentang hijab itu sendiri, seperti hijab harus dijulurkan sampai bawah dada, tidak ketat, tidak transparan dan tidak menyerupai laki-laki.

Blog ini insya Allah bermanfaat dalam memberikan inspirasi berbusana yang syar'i dan stylish! Jadi saya mencoba menyiapkan blog ini disertai dengan sumber-sumber inspirasi untuk muslimah yang menyukai fashion dan style. Saya akan post link dan gambar dari busana yang cukup syar'i namun stylish, mereferensi tempat belanjanya, dan mengajarkan cara memadukannya. Saya juga berharap dapat mengeksplorasi fashion hijab dari seluruh dunia.

Finally, itulah perkenalan dari saya.
Semoga blog saya bisa menjadi ladang dakwah yang berguna bagi kamu, saya, dan kehidupan kita.
Silahkan mengikuti terus blog KIVITZ, hijabers...!
Enjoy!
Terima kasih...

Mulky Aulia - Fitri Aulia

Wassalamu'alaikum


KIVITZ Blog Launching

Sunday, October 10, 2010

Assalamu'alaikum

Bismilahirrahmanirrahiim, dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang...

Akhirnya kami meluncurkan blog ini, yang insya Allah bertujuan untuk memberikan inspirasi tentang fashion muslimah. Semoga kita semua mendapatkan berkah dari Allah. Untuk kami, untuk kamu pembaca sekalian.

Amiin.

Penulis, Fitri Aulia
Desainer grafis, Mulky Aulia

Wassalamu'alaikum